Penyerahan Medali Oleh Kapolres di HUT Inkanas



Bojonegoro - Inkanas Bojonegoro kemarin malam Minggu (28/08/2016) pukul 19.00 wib, merayakan hari ulang tahun ke-XI Institut Karate-do Nasional (Inkanas), yang dilaksanakan di Cafe Adelia Bojonegoro.

Acara ulang tahun Inkanas itu dihadiri oleh Kapolres Bojonegoro, Wakil Bupati, Dandim 0813, Wakapolres, Kabag, para Kasat Polres Bojonegoro dan seluruh tamu undangan. Kapolres Bojonegoro Ajun Komisaris Besar Polisi Wahyu S Bintoro selaku Ketua Umum cabang Inkanas Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) Bojonegoro dalam kesempatan itu memberi sambutan kepada seluruh tamu undangan.



Dalam sambutannya, beliau mengucapkan banyak terimakasih kepada pengurus dan para atlet yang pada minggu lalu mengikuti event Forki Bupati Cup di Ngawi, beliau merasa senang karena para atlet yang berangkat mengikuti event itu berhasil membawa prestasi. Dari 25 atlet yang berangkat mengikuti pertandingan, ada 20 atlet yang berhasil memboyong medali, diantaranya 5 medali emas,  9 medali perak dan 10 medali perunggu.

"Sebagai Bapak, saya merasa senang dan bangga, akhirnya dari 25 atlet yang berangkat mengikuti event di Ngawi, mampu membawa beberapa piala kemenangan dan mengharumkan nama Kabupaten Bojonegoro di Kancah Piala Forki Bupati Cup di Gor Kabupaten Ngawi," tuturnya

Puncak acara hari ulang tahun Inkanas itu adalah pemberian piala kepada para atlet yang berhasil meraih juara Forki Bupati Cup di Ngawi yang diberikan langsung oleh Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S Bintoro, SH, SIK, M.Si., selaku Ketua Inkanas Bojonegoro.



Saat pemberian hadiah, beliau juga berpesan kepada para atlet agar tetap meningkatkan latihan, karena kedepan masih banyak event event pertandingan baik tingkat provinsi maupun nasional. "jangan berpuas dan berbangga diri atas hasil yang dicapai saat ini, namun jadikanlah semangat untuk berlatih untuk hadapi even laga yang akan datang"katanya

Menurut salah satu atlet Inkanas Bojonegoro, keberhasilan itu tidak lepas dari semangat yang luar biasa dari Ketua Inkanas Kabupaten Bojonegoro, dengan dukungannya para atlet semakin semangat dalam berlatih dan bertanding. Acara ulang tahun ke-XI Institut Karate-do Nasional (Inkanas)  berakhir dengan lancar dan aman hingga pukul 21.00 wib.




Komentar